Ketika Reputasi Menjadi Satu-satunya!

Ketika Reputasi Menjadi Satu-satunya!

Semakin tinggi pohon, semakin kencang angin yang akan menerpanya. Begitu juga dengan popularitas seseorang. Semakin populer orang itu, maka jangan heran kalo semakin banyak orang yang iri dengannya.

Setidaknya, itulah yang dirasakan Rashida Agashi Pradakso. Sejak kali pertama masuk ke Voltaire International School (VIS), Rashi sudah menjadi primadona. Penampilannya yang glamor mampu menyita perhatian seluruh murid di sana.

Belum lagi soal popularitas yang Rashi miliki. Hmmm, siapa sih yang tidak mengenal keluarga Pradakso?! Yap, ayahnya Rashi—Mardi Pradakso—adalah pewaris tunggal dari pengusaha sukses Satrio Pradakso—kakek Rashi. Jenis bisnis Mardi Pradakso bermacam-macam, mulai dari kelapa sawit hingga dunia properti dijamahnya. Maka jangan heran jika Rashi sebagai anak dari Mardi Pradakso dikenal banyak orang.

Sayangnya, nggak sedikit juga yang membenci Rashi. Atau lebih tepatnya disebut, iri. Ya iyalah. Secara Rashi memiliki segala yang harus dimiliki seorang perempuan. Bukan hanya soal fisik yang cantik dan pernak-pernik dengan merek ternama, tapi juga sikap dan sifat yang dimilikinya.

Sebenarnya, Rashi tidak mau ambil pusing dengan orang-orang yang membencinya. Tapi, hal itu sangat mengganggu ketika sudah melibatkan keluarga besarnya. Kebanyang dong, bete-nya Rashi saat seseorang yang sangat membencinya mem-posting kabar tentang ‘kacaunya’ kehidupan Rashi dan kedua orangtuanya dalam sebuah blog.

Dalam blog tersebut, seseorang itu menuliskan seluruh keburukan keluarga Rashi dan kelakukan Rashi yang dinilai menyebalkan. Tapi, bukan Rashi namanya jika tidak mampu mengetahui siapa dalang dari semua kekacauan ini. Sikap diam yang dipilih Rashi, membuat kejutan tersendiri bagi May dan Adrianna—Rashi’s new BFF.

Penasaran dengan kejadian yang menimpa Rashi dan keluarganya? Baca aja dalam novel seri terbaru The Glam Girls, REPUTATION karya Tessa Intanya yang diterbitkan oleh GagasMedia.

Membaca novel ini, kita dihadapkan pada sosok cewek kota yang beda dari biasanya. Rashi memang terkenal, kaya, dan pastinya glamor. Tapi, Rashi bukan tipe cewek kota yang manja dan cengeng. Itu yang membedakan dia dengan kebanyakan cewek tajir a.k.a kaya lainnya. Rashi memiliki suatu sikap yang patut diacungi jempol. Keberanian untuk menghadapi orang-orang yang membencinya adalah point tersendiri bagi Rashi. Apakah dunia sebegitu nggak adilnya pada orang-orang yang iri dengan Rashi?! Ya nggak lah. Intinya, Rashi pun merasakan apa yang mungkin kamu rasakan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

pesan duluan timun jelita