Tumpang Tindih Bersama Emka di Vintage-X2

Tumpang Tindih Bersama Emka di Vintage-X2

Jakarta–GagasMedia. Senin, 23 Maret 2009 kemarin, Moammar Emka—penulis buku Jakarta Undercover—merilis buku terbarunya dengan Tumpang Tindih di Vintage-X2, Plaza Senayan.

Acara yang dimulai tepat pada pukul 19.00 WIB ini dibuka oleh Ferre Fariza sebagai host yang menyambut para tamu undangan dan fashion dance yang dilakukan oleh tiga orang model dengan mengenakan pakaian bertema dedaunan.

Tepuk tangan riuh terdengar saat Ferre mengajak Emka untuk naik ke panggung acara dan konfrensi pers pun dimulai.

Tumpang Tindih merupakan buku yang merespons berbagai masalah yang berjalan di luar batas normal atau kewajaran. Gaya hidup “error” yang melibatkan industri seks atau komunitas tertentu, serta lifestyle-gaul personal yang sedang “in” inilah yang diangkat oleh Emka.

Launching buku-buku Emka memang kerap memberikan sesuatu yang berbeda. Seperti halnya saat launching Tumpang Tindih ini. Selain tetap dikelilingi model-model cantik, malam itu pengunjung yang mendatangi acara tersebut juga dapat melihat penampilan Reza Bukan—komedian dan artis—saat nge-DJ.

Puncak acara ditutup dengan simbolisasi penyerahan buku Tumpang Tindih dari Antonius Riyanto—Direktur Kelompok AgroMedia kepada Moammar Emka, penulis buku Tumpang Tindih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *