aku terlalu lelah mengeluh

AKU TERLALU LELAH UNTUK MENGELUH

 

Penulis: @penyambutsenja
Ukuran: 13 x 19 cm
Tebal: 180 hlm
Penerbit: GagasMedia
Harga: Rp 77.000,-

Kamu pernah merasa lelah, tapi istirahat tak mampu menghilangkannya? Pernah merasa ingin menyerah, tapi sesuatu dalam hatimu tetap meminta untuk bertahan? Hidup memang tidak selalu mudah, tetapi bukan berarti kita harus selalu kuat.

Buku ini adalah pelukan untukmu yang sedang berjuang. Sebuah ruang untuk merayakan luka, kecewa, dan ketidaksempurnaan. Lewat kata-kata yang mengalir hangat, kamu diajak untuk memberi jeda, menerima diri sendiri, dan percaya bahwa semuanya akan baik-baik saja—pada waktunya.

Karena tidak apa-apa merasa lelah. Tidak apa-apa merasa ingin berhenti. Yang penting, jangan lupa untuk kembali bangkit dan mengucapkan terima kasih pada dirimu sendiri.