Manisnya Italia di Mata Gama
Kekaguman pada Italia memaksa Gama Harjono untuk membagi pengalamanya dalam Ciao Italia. Sebuah pengantar yang menarik soal kondisi budaya sosial di Italia dan tentang petualangan di negeri empat musim.
Perjalanan Gama dimulai dari kota legendaris, Roma. Roma dengan beragam sudut sejarah yang mengesankan tempat Colosseum berada. Lalu duaratus kilometer dari Roma, tibalah di Perugia tempat ia kuliah. Di Universita per Stranieri ini Gama belajar bahasa Italiano. Sebagian besar tempat-tempat penting di Italia dari Utara hingga Selatan juga ia dijejakinya.
Dari awal hingga akhir buku Ciao Italia menyuguhkan info seru dan membuat kamu iri. Hah iri? Pasti, terutama bagi kamu yang belum pernah menjelajah desa-desa penting dan bersejarah di Italia. Misalnya, Cingue Terre sebuah desa yang nampak seperti aslinya di abad 16. Cat tembok dan genteng rumah didominasi warna kuning dan merah. Dan di situlah warisan kebudayaan di jaga ketat. Di negeri tua yang terletak di Selatan Perancis itu, ternyata tersimpan banyak pemandangan desa-desa tradisional yang menakjubkan. Berada di Italia adalah bak berada ruang sejarah masa lalu.
Namun untuk berpetualang di negeri yang dikenal dengan kejahatan terorganisir alias sarat mafianya butuh nyali besar. Saat akan berkunjung ke kota Naples, pesan-pesan seram penuh rasa was-was yang membuat Gama tergetar. Namun, kenekatannya tetap menggiringnya pergi menelusuri Naples. Sebuah kota yang memiliki tingkat kejahatan tinggi. Kota itu terletak di bawah Gunung Vesuvius yang aktif, di mana seks diobral dengan transparan.
Menyimak buku ini bak menonton acara televisi Globe Trekker yang dipandu Ian Wright. Sebuah acara jalan-jalan ala backpacker ke berbagai negeri. Bukan melebih-lebihkan. Sebab di Ciao Italia petualangan menyusuri negeri yang sarat peninggalan sejarah itu padat info dan foto-foto yang mengagumkan. Juga berisi tip dan trik alokasi bujet minimal untuk pelajar dalam setahun.
Buku Ciao Italia, Petualangan Empat Musim adalah wujud kekaguman Gama saat mengenang manisnya Italia. Dalam buku ini juga bisa kita temukan tip backpacking ekonomis: dari mencari tiket, hostel hingga makanan murah.