Kisah Inspiratif: Martha Tilaar, Pelopor Industri Kecantikan Herbal

55-kisah-inspiratif

55-kisah-inspiratifKisah Inspiratif: Martha Tilaar, Pelopor Industri Kecantikan Herbal

Siapa sangka pelopor industri kecantikan herbal nasional ini dulunya gadis yang tak pernah menyentuh kosmetik? Martha Tilaar, 74 tahun, adalah sosok kunci di balik popularitas resep tradisional untuk kosmetik modern.

55-kisah-inspiratifMartha Tilaar adalah pendiri Martha Tilaar Group, yang terdiri atas 10 anak perusahaan dan menciptakan produk-produk yang menjangkau pasar di Amerika Serikat, Prancis, Korea Selatan, Russia, Polandia, dan kawasan Asia Pasifik.

Semasa remajanya, Martha Tilaar kerap ditegur ibunya karena penampilannya tidak feminin. Bahkan, Martha Tilaar dipaksa sang ibunda untuk mengikuti sebuah les kecantikan agar ia tampil lebih mengesankan.

Pasca menikah dengan Henry Tilaar, seorang tokoh pendidikan dan kemudian menjadi Guru Besar di UNJ. Bersama sang suami, Martha Tilaar hijrah ke Amerika Serikat dan di sana ia berkesempatan mendalami ilmu kecantikan di Academy of Beauty Culture, Bloomington, Indiana.

Berbekal ilmu yang didapatnya, sekembalinya ke tanah air, Martha Tilaar pun membuka salon. Ia mendirikannya di sebuah garasi seluas 4 x 6 meter di rumah orangtuanya di Menteng. Usahanya itu, berbeda dengan salon umumnya di era 1970-an.

Melalui promosi dari mulut ke mulut dan brosur yang dititipkan pada loper koran, usaha salon Martha membuahkan hasil bagus. Perlahan tapi pasti, usahanya itu berkembang cukup pesat hingga saat ini.

Keberhasilan Martha Tilaar antara lain terletak pada latar belakang riset yang kuat. Dengan metode dan teknologi modern yang ada di Martha Tilaar Innovation Center, diawaki 37 orang peneliti, bahan-bahan tradisional diolah dan dibuktikan kualitasnya sebagai kosmetik bermutu.

Kisah Martha Tilaar ini hanyalah satu dari sekian banyak kisah inspiratif dalam dunia wirausaha yang bisa kita ikuti jejaknya. Masih banyak kisah inspiratif lain yang bisa kamu baca dalam buku 55 Kisah Inspiratif Entrepreneur yang ditulis oleh Parasara Dani.

Buku terbitan GagasMedia ini berisi kisah-kisah menarik dan inspiratif yang datang dari berbagai pengusaha sukses di seluruh dunia. Mulai dari Chairul Tanjung (pendiri TransCorp), Tony Fernandes (AirAsia), Mochtar Riady (Lippo Group), Howard Schultz (Starbucks), R. Budi Hartono (Djarum), hingga Larry Page (pendiri Google).

Penasaran dengan kisah-kisah para entrepreneur ini? Segera baca bukunya dan buktikan kehebatan mereka!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RACUN SANGGA