Mengenal Jenis Sepatu Pria

mens-guide-head

Disadari atau tidak, penampilan memegang peranan penting dalam kesuksesan karier seseorang. Tidak hanya kecerdasan otak ataupun kepribadian, penampilan bahkan bisa lebih penting dibanding keduanya. Karena penampilan adalah yang kali pertama orang lain nilai, sebelum ia mengetahui lebih jauh mengenai kepribadianmu.

mens-guide-head

Disadari atau tidak, penampilan memegang peranan penting dalam kesuksesan karier seseorang. Tidak hanya kecerdasan otak ataupun kepribadian, penampilan bahkan bisa lebih penting dibanding keduanya. Karena penampilan adalah yang kali pertama orang lain nilai, sebelum ia mengetahui lebih jauh mengenai kepribadianmu.

Pentingnya penampilan dapat dilihat dari aneka ragam jenis outfit pria. Mulai dari baju, hingga sepatu. Berbagai style pun ditunjukkan sesuai dengan kegunaannya. Namun, ada sebagian pria yang kurang peduli dengan style-nya. Terlebih jika menyangkut sepatu pria, yang memang lebih sering diabaikan. Mereka menganggap sepatu hanya alas kaki saja. Padahal fungsinya bisa lebih dari alas kaki semata. Saking cueknya dengan sepatu, para pria biasanya hanya mempunyai dua atau tiga jenis sepatu. Mereka mengandalkan sneakers untuk ke acara kasual, sepatu pantofel untuk acara formal, dan sepatu olahraga. Padahal ada beberapa jenis sepatu pria yang memiliki peruntukan masing-masing.

SneakersIni adalah jenis sepatu sneakers. Modelnya bertali yang dapat memberikan kesan aktif, sporty, tapi juga santai. Sepatu model seperti ini biasanya terbuat dari kanvas, tetapi sekarang ini sudah banyak modifikasi bahan lain, seperti dari jeans, corduroy, bahkan tweed. Sneakers biasa digunakan untuk acara kasual seperti ke mall, tapi tak jarang beberapa pria menggunakan sneakers dengan dipadukan jas formal.

 

 

 

bootsSiapa yang tidak kenal sepatu ini? Yap, ini adalah sepatu boots. Sepatu boots zaman dahulu biasanya digunakan untuk perang (army boots). Seiring dengan perkembangan zaman, boots kini lebih digunakan untuk acara kasual atau sekedar untuk bergaya.

 

 

 

OxfordSepatu ini bernama oxford. Oxford merupakan sepatu paling resmi dan cocok digunakan untuk acara formal seperti kerja, pesta pernikahan, dan lainnya. Bahan yang digunakan biasanya kulit, namun tak jarang ditemukan oxford dengan bahan suede. Jika kamu memiliki sepatu oxford berbahan kulit, jangan lupa untuk menyemirnya dengan semir sepatu yang bersifat lilin supaya lebih bersinar dan awet.

 

 

 

loafersNah, jika kamu mau menggunakan sepatu yang cocok untuk acara semiformal maupun kasual, pilihlah loafers. Sepatu ini terbuat dari bahan kulit, namun sama seperti oxford, loafers juga ada yang berbahan suede. Loafers kulit dapat digunakan untuk acara semiformal karena bentuknya yang klasik. Sedangkan untuk loafers dengan bahan suede, dapat digunakan untuk acara kasual dengan paduan celana yang disesuaikan. Ada banyak jenis loafers seperti tassel loafers, whole cut loafers, Prince Albert loafers, kilty loafers, dan side gusset shoes.

 

 

monkstrapSatu sepatu lagi yang cocok digunakan untuk acara formal maupun kasual adalah monk strap shoes. Bahan sepatu ini hampir sama dengan oxford dan loafers, yaitu berbahan kulit atau suede. Bedanya dengan oxford atau loafers, monk strap shoes ini menggunakan sabuk pengait berbentuk gesper pada bagian atas sepatu.

Nah, apa kamu sudah menemukan sepatu yang tepat untuk berbagai acara?


 

Mens-Guide-to-Style coverTidak hanya sepatu, berbagai tip dan pengetahuan mengenai fashion pria dapat ditemukan di buku Men’s Guide to Style dari Titoley Yubilate Tako, seorang menswear blogger. Mulai dari mengenal aturan dasar berpakaian, hingga tip memadupadankan pakaian berpola dijelaskan di buku ini.

 

RACUN SANGGA