Cerita Cinta Bertabur Bintang dari Sefryana Khairil

coba-tunjuk-satu-bintang

Nama Sefryana Khairil mungkin tidak asing bagi penikmat novel dewasa terbitan GagasMedia. Sebut saja Dongeng Semusim, Rindu, Coming Home, Sweet Nothing, dan Beautiful Mistake adalah beberapa buah karya Sefry. Dan kini, Sefry pun hadir kembali dengan sesuatu yang berbeda.

Coba Tunjuk Satu Bintang merupakan karya terbaru dari Sefryana Khairil. Adalah Marsya dan Dio yang menjadi tokoh utama dalam novel ini. Sebenarnya, Marsya dan Dio telah lama berpisah. Namun saat mereka dipertemukan kembali, mereka merasakan ada yang kurang tepat. Sayangnya, keinginan untuk kembali bersama tidaklah mudah. Marsya telah memiliki Andro di sisinya.

Lantas, apa yang menjadi pembeda dari novel ini? Jawabannya adalah tema. Ya, berbeda dengan novel-novel sebelumnya, di novel terbarunya ini Sefry hadir dengan tema remaja. Meski selama ini namanya begitu erat dengan novel dewasa, tema remaja yang diusung ini bukan yang pertama kalinya, lho, bagi Sefry.

“Sebelum aku menulis novel dewasa, aku menulis novel remaja. Jadi, bisa dibilang, aku penulis novel remaja dan dewasa,” kata Lulusan Sastra Indonesia Universitas Negeri Jakarta ini saat bincang-bincang via e-mail bersama GagasMedia.

Setelah sekian lama tidak menulis tema remaja, Sefry pun mengaku mengalami beberapa kesulitan saat menulis Coba Tunjuk Satu Bintang. Menurutnya, kesulitan itu terdapat pada bagaimana ia harus mengemas novel tersebut menjadi novel remaja, seperti plot, pemilihan kata, dan pemilihan adegan.

“Tapi, kesulitan itu menjadi proses menulis yang menyenangkan,” katanya.

coba-tunjuk-satu-bintangSaat kamu membaca Coba Tunjuk Satu Bintang, kamu akan menemukan kisah cinta yang menyentuh perasaan yang bertabur bintang. Marsya adalah Sagitta di utara ekuator dan Dio adalah sang pemburu hebat, Orion. Ide itu pun diakui Sefry tercetus saat ia membaca buku astronomi.

“Aku jadi kepikiran gimana kalau aku menulis novel yang bertaburan bintang-bintang,” kata perempuan yang memulai karier menulisnya sejak kelas 1 SMP ini.

“Selain penuh bintang-bintang, buku ini mengisahkan tentang cinta di antara tiga orang. Biasanya aku fokus pada dua orang, kali ini aku mencoba menulis tiga orang,” katanya menambahkan.

So, bagaimana, penasarankah dengan kisahnya? Segera saja baca novelnya dan temukan sisi lain dari seorang Sefryana Khairil!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

RACUN SANGGA