Raditya Dika & Dio Rudiman

Raditya Dika, penulis dan tukang tidur profesional. Sangat tergila-gila dengan komik Donal Bebek, Detektif Conan, dan Dragon Ball. Pernah mengoleksi komik Sailor Moon, yang pada akhirnya dia buang ketika menyadari bahwa sebagian besar teman ngobrolin komik tersebut adalah cewek-cewek yang tidak punya teman di sekolah. Menurutnya, Shizuka adalah sosok perempuan sempurna, dan Doraemon lebih asyik dilihat kala dia sedikit lebih kurus.

Dio Rudiman. Penggemar berat Don Rosa dan film-film komedi absurd, seperti Evil Dead 1 & 2, Army of Darkness, Bad Taste, dan sebagainya. Lahir di Bandung pada tahun 1991, baru mengerti cara menggunakan pulpen untuk nyolok mata maling pada tahun 2001. Ingin jualan pagar-tapi malah berakhir jadi menteri pertahanan Power Ranger Galaksi nyasar (Lost Galaxy). Cita-citanya adalah mengalahkan Ultraman Gaia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *